DPC Demokrat Barru, Buka Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Mulai 18 April Hingga 18 Mei 2024

    DPC Demokrat Barru, Buka Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Mulai 18 April Hingga 18 Mei 2024

    Barru - Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kab. Barru telah membuka pendaftaran penjaringan calon kepala daerah (cakada) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Barru. Pendaftaran dan pengembalian formulir akan dibuka selama satu bulan.

    "Insya Allah pembukaan pendaftarannya dimulai 18 April dan berakhir di tanggal 18 Mei untuk selanjutnya akan laksanakan fit and proper test bagi seluruh calon kepala daerah, " ujar 

    Sekretaris DPC Demokrat Kab. Barru  Sudarmawan Idrus kepada wartawan usai Rakorda Demokrat Sulsel yang dirangkaikan halalbihalal di Hotel Claro Makassar, Rabu (17/4/2024). 

    "Kami tadi hanya membicarakan spesifik tentang mekanisme pendaftaran untuk calon bupati, wakil bupati, " jelasnya.

    Dia menyebut kader yang berpotensi diusung di Pilkada  tetap menjadi prioritas. Namun Wawan menyebut penjaringan ini terbuka untuk umum dan tetap mempertimbangkan figur eksternal untuk diusung. karena Partai demokrat adalah partai inklusif,   semua boleh dan bisa,   baik kader maupun non kader. 

    "Kalau bicara prioritas, siapapun pasti akan memprioritaskan kadernya, tapi sekali lagi ini tidak membuat dikotomi apalagi eksklusivitas di antara kita internal dan eksternal. Kami membuka ruang seluas-luasnya kepada siapa saja yang mendaftar untuk menjadi calon kepala daerah, " Ungkap Wawan.

    Diketahui, pada Rakorda tersebut hadir pula Ketua Bappilu dan Anggota DPC Demokrat kabupaten Barru beserta Pimpinan 23 DPC partai Demokrat Se-SulSel lainnya.

    barru sulsel
    Rudy kahar

    Rudy kahar

    Artikel Sebelumnya

    Peringati Hari Bumi, Kapolsek Pujananting...

    Artikel Berikutnya

    Ketua DPRD Barru: Terima Kasih Atas Kerja...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Plh Sekda Barru Mengikuti Rakor Inflasi Digelar Kementrian Dalam Negeri di SIC Barru 

    Ikuti Kami